berakhlak bangga melayani bangsa

  •   Jumat, 17 Mei 2024

Kegiatan Peluncuran Inovasi Aplikasi Mahkamah Agung Republik Indonesia


Pada hari Jumat tanggal 18 Agustus 2023, Ketua Pengadilan Negeri Semarapura, Ni Made Dewi Sukrani, S.H., Para Hakim, Panitera, Sekretaris, Para Panmud dan Para Kasubag pada Pengadilan Negeri Semarapura mengikuti kegiatan peluncuran Inovasi Aplikasi Mahkamah Agung Republik Indonesia dan Anugrah Mahkamah Agung RI secara virtual melalui zoom meeting bertempat di ruang media center Pengadilan Negeri Semarapura. Aplikasi yang diluncurkan yaitu : Aplikasi Smart Majelis, Aplikasi Court Live Streaming, Aplikasi Satu Jari, Aplikasi Lentera 2.0 dan Aplikasi e-IPLANS.

Setelah kegiatan peluncuran 5 (lima) aplikasi Mahkamah Agung RI tersebut, acara dilanjutkan dengan pembacaan singkat Surat Keputusan Penerima Anugrah Mahkamah Agung RI tahun 2023 dan agenda terakhir diisi dengan penayangan film Pesan “Bermakna Jilid III”.

Kegiatan tersebut dilaksanakan dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun Mahkamah Agung Republik Indonesia ke-78  yang jatuh pada tanggal 19 Agustus 2023.


Kembali
Penelusuran Cepat Perkara dari Data Mahkamah Agung RI
Kunjungi
Sistem Penelusuran Perkara Pengadilan Negeri Semarapura
Kunjungi
Perpustakaan Pengadilan Negeri Semarapura "Buku Adalah Jendela Dunia"
Kunjungi
Jaringan Dokumentasi dan Informasi Hukum (JDIH)
Kunjungi
Website Informasi Sebaran COVID-19
Kunjungi
E-Learning Mahkamah Agung
Kunjungi
Hari Ini691
Kemarin660
Minggu Ini5048
Bulan Ini21515
Keseluruhan202370